Polresta Surakarta Kerahkan 800 Personel Amankan Prosesi Pemakaman PB XIII

Polresta Surakarta Kerahkan 800 Personel Amankan Prosesi Pemakaman PB XIII. (KlikSoloNews/Adhirajasa)

SOLO, KLIKSOLONEWS.COM – Polresta Surakarta menyiapkan pengamanan ketat untuk mengawal iring-iringan jenazah Kanjeng Sinuhun Pakoe Boewono (PB) XIII, yang akan diberangkatkan dari Keraton Kasunanan Surakarta menuju Loji Gandrung, sebelum kemudian dibawa ke Makam Raja-Raja Imogiri, Yogyakarta, pada Rabu (5/11/2025).

Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo, mengatakan, pihaknya menurunkan sebanyak 800 personel gabungan yang akan disebar di sejumlah titik strategis sepanjang rute prosesi.

Bacaan Lainnya

“Kami dari Polresta Surakarta menyiapkan 800 personel gabungan mulai dari wilayah Keraton, kemudian sampai nanti di Loji Gandrung, serta sampai perbatasan Kota Solo dalam perjalanan menuju Imogiri,” ujar Catur, Selasa (4/11/2025), malam.

Selain penjagaan di jalur utama, petugas Bhabinkamtibmas juga akan dikerahkan untuk membuat tirai pengamanan di sepanjang rute iring-iringan. Mereka akan membawa pengeras suara (toa) guna memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap tertib dan menjaga suasana kondusif.

“Nanti dari Bhabinkamtibmas juga akan membuat tirai sambil membawa toa, untuk mengimbau masyarakat saat keberangkatan jenazah, supaya suasana tetap kondusif. Petugas juga kami sebar untuk mengantisipasi tindakan-tindakan yang tidak bertanggung jawab,” tegasnya.

Kapolresta mengimbau warga Kota Solo agar tidak berdesak-desakan saat menyaksikan prosesi keberangkatan jenazah dari Keraton menuju Loji Gandrung.

Menurutnya, penghormatan terakhir kepada almarhum PB XIII dapat dilakukan dengan cara yang tertib dan beradab.

“Kami berharap masyarakat bisa tertib ketika ingin menyaksikan iring-iringan jenazah. Silakan melihat dan memberi penghormatan, tetapi tetap pada batas aman. Mari kita tunjukkan Solo adalah kota yang warganya tertib dan santun,” pesannya.

Lebih lanjut, pihak kepolisian juga akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kota Surakarta, Satpol PP, dan unsur TNI untuk memastikan pengaturan arus lalu lintas dan keamanan berjalan lancar selama prosesi berlangsung.

“Kami dari Polresta Surakarta siap melaksanakan pengamanan dalam rangka pemakaman Raja Solo. Semua unsur akan kita libatkan agar kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh penghormatan,” pungkasnya.(ks01)

About The Author

Pos terkait